Pesan Hujan

Ke mana pun angin bertiup, hujan tetap turun ke bumi. Tak pilih kasih. Ia menyirami kehidupan dan membasahi harapan. Mengapa kita tidak menedalani hujan? Banyak kenangan terjadi di bawah hujan, bagiku bahkan terselip munajat saat hujan. Hujan. Satu kata yang memberi semangat. Mengajari untuk tidak cepat letih beramah tamah kepada alam. Segersang apa pun, jika benih kebaikan kita taburkan, hujan akan ramah menutup kegersangan. Hujan. Mengajari bahwa sikap baik tidak boleh pilih-pilih. Hapuskanlah dahaga demi kehidupan, tanpa peduli orang yang menadah airnya dengan ember kumuh atau bejana perak yang penuh ukiran. Jangan biasakan memberi kebaikan tergantung sekeliling dan tergantung respon dari luar. Tugas kita adalah meratakan kebaikan, keramahan dan penghormatan. Itu adalah sikap dalam diri. Di dalam diri. Angin boleh bertiup kemana saja, tapi hujan tetap setia menyiram bumi. Tak peduli pada ember kumuh atau bejana perak yang penuh ukiran. Air yang ditumpahkan sama. Jik...